Friday, 4 December 2015

Nasihat Agama Untuk Para Wanita

Bismillaah... 

Segala Puji bagi Allah Tuhan Seru sekalian alam. Tuhan Yang Maha Rahman. Maha Rahim.. 
Shalawat serta salam senantiasa tercurah untuk kekasih Allah,Muhammad Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam.

Tidak henti hentinya Rosul saw menasehati kaum wanita, sesuai hadist di bawah ini

Dari Abdullah bin Umar r.a:Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam telah bersabda: 

"Wahai kaum wanita! Bersedekahlah kamu dan perbanyakkanlah istighfar memohon ampun. Karena aku melihat kaum wanitalah yang lebih banyak menjadi penghuni Neraka."
Seorang wanita yang cukup pintar di antara mereka bertanya: "Wahai Rasulullah,kenapa kami kaum wanita yang lebih banyak menjadi penghuni Neraka? "Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam bersabda:"Karena Kamu banyak mengutuk dan mengingkari suami!!.

diingatkan lagi dengan hadist ini!!

Dari Imran bin Husain dia berkata,
Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam bersabda  : "Sesungguhnya penduduk Syurga yang paling sedikit adalah wanita." 
(Hadis Riwayat Muslim dan Ahmad) 

Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam bersabda : "Aku melihat ke dalam Syurga maka aku melihat kebanyakan penghuninya adalah fuqara' (orang-orang fakir) dan aku melihat ke dalam Neraka maka aku menyaksikan kebanyakan penghuninya adalah wanita."   (Hadis Riwayat Al- Bukhari dan Muslim). Sabda Rasulullah Shallahu 'alaihi wassalam :"Allah tidak akan melihat kepada wanita yang tidak mensyukuri apa yang ada pada suaminya dan tidak merasa cukup dengannya." (HR Nasa'i)

Hal yang sering dijumpai saat ini adalah perilaku wanita yang menyepelekan ketaatan kepada suaminya. 

Banyaknya pelanggaran atas perintah suami membuat semakin rusak akhlak seorang wanita/istri.
                                    
Penyebab Akhlak Wanita rusak yang dijumpai di banyak rumah tangga adalah seringnya dia keluar rumah,berbaur dengan laki-laki yang bukan mahram, dan tidak bersikap sesuai adab-adab Islam.

Sementara wanita Muslimah yang Istiqomah di Jalan_Nya dan Sholehah, Ketika dia harus dengan terpaksa keluar rumah dia memperhatikan hal-hal berikut :

Pertama : 
Sebelum keluar rumah dia selalu meminta Izin terlebih dahulu kepada suaminya. Jika seorang wanita keluar masuk rumahnya setiap saat tanpa perduli pada perintah/ridho suaminya, maka dia adalah wanita Celaka yang mendapat murka Allah.

Kedua : 
Dia keluar karena suatu kebutuhan. Dia tidak keluar rumah untuk suatu hiburan atau untuk menghambur-hamburkan waktu. Hal ini sesuai Sabda Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam :
"Kalian diizinkan keluar untuk keperluan kalian." (HR. Al-Bukhari)

Ketiga : 
Menutupi dirinya secara sempurna dengan menggunakan Hijab atau Jilbab sesuai tuntutan agama. Tidak seperti orang berpakaian,tetapi Telanjang.

Keempat : 
Menahan matanya dari orang yang memandangnya di tengah perjalanan, maka dia tidak jelalatan kesana kemari tanpa tujuan.

Kelima : 
Berjalan dengan Tawadhu (Tidak Sombong) dengan penuh tata krama, punya rasa malu dan tenang. Dan jangan menggerakkan gelang kaki atau alas kakinya dengan keras ke tanah,sehingga menimbulkan suara yang bisa menjadi Fitnah.
ALLAH Subhanahu Wa Ta'aala berfirman :
"Janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada ALLAH, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung." (QS. An-Nur (24) : 31)

Keenam : 
Tidak berjalan keluar, baik di waktu malam maupun siang kecuali bersama Mahramnya.
Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda :
"Tidak diperbolehkan bagi seorang perempuan, berjalan diwaktu siang maupun malam hari, kecuali bersama Mahramnya." 

Semoga Bermanfaat

Alhamdulillah Jazakumullahu Khaira